TikTok dan Sejiwa Foundation Menciptakan Ruang Digital yang Aman untuk Remaja

Anggini Setiawan, Direktur Komunikasi TikTok Indonesia (tengah)


JAKARTA (IndonesiaTerkini.com)- TikTok terus berkomitmen dalam mendukung keamanan digital. Hal ini diwujudkan dengan melanjutkan program Seru Berkreasi dan #SalingJaga, untuk mengedukasi dan menciptakan ruang digital yang aman bagi remaja.

Anggini Setiawan, Direktur Komunikasi TikTok Indonesia menuturkan di tahun kedua ini, TikTok kembali menggandeng SEJIWA Foundation untuk roadshow edukasi keamanan digital hingga ke 10 sekolah menengah atas di Jabodetabek. Selain itu, untuk mengedukasi dan mengajak keterlibatan orang tua dalam mendampingi remaja di dunia digital di Indonesia, TikTok juga menggandeng mitra baru, Keluarga Kita, sebuah organisasi nirlaba yang fokus pada pendidikan keluarga di Indonesia. Sebuah laporan dari UNICEF (2024) menunjukan bahwa dari 30 juta anak pengguna internet di Indonesia, 74% menggunakan gawai tanpa pengawasan atau pengaturan dari orang tua.

Diakui Anggini, remaja harus merasa aman berekspresi di dunia digital, dan orang tua perlu aktif mendampingi perjalanan digital anak remaja mereka. Sayangnya, percakapan tentang keamanan digital kerap baru dimulai setelah masalah terjadi.

Diena Haryana, Founder SEJIWA Foundation, menambahkan keberlanjutan program Seru Berkreasi dan #SalingJaga 2025 ini sebagai salah satu langkah konkrit untuk membekali remaja berinteraksi secara positif dan bertanggung jawab di dunia digital.

Menurut Yulia Indriati, Ketua Yayasan Rangkul Keluarga Kita Berdaya, remaja kita membutuhkan hubungan yang kuat dengan orangtuanya agar punya kontrol diri yang baik, termasuk saat berinteraksi di dunia digital. “Bersama TikTok, kami memberdayakan orang tua untuk menciptakan hubungan yang reflektif, menumbuhkan disiplin positif, dan menjadi pendamping belajar yang efektif," kata Yulia, Kamis (13/2/2025).

Program Seru Berkreasi dan #SalingJaga 2025 diharapkan dapat menciptakan lingkungan digital yang lebih aman bagi remaja, sekaligus memperkuat peran orang tua dalam mendampingi anak remaja di dalam dunia digital. TikTok juga menghadirkan berbagai fitur keamanan seperti Pelibatan Keluarga, Pusat Keamanan Remaja, serta Panduan bagi Orang Tua dan Wali yang dapat diakses orang tua untuk memberikan perlindungan lebih bagi pengguna remaja.

Melalui sinergi ini TikTok akan kembali menggelar sesi diskusi interaktif di sekolah-sekolah, dengan melibatkan kreator TikTok yang akan berbagi cara agar remaja dapat berekspresi dengan aman, menghadapi interaksi negatif, dan menjaga privasi di platform digital. Selain itu, TikTok bersama Keluarga Kita akan menyusun dan mensosialisasikan modul panduan praktis untuk membantu orang tua memahami tantangan dan risiko dunia digital serta cara membangun ekosistem yang aman bagi remaja. (ym)

Labels: Gaya Hidup

Thanks for reading TikTok dan Sejiwa Foundation Menciptakan Ruang Digital yang Aman untuk Remaja. Please share...!

Back To Top