![]() |
PT Kereta Api Logistik (KAI Logistik), berkomitmen dalam transformasi digital berkelanjutan |
JAKARTA (IndonesiaTerkini.com)- PT Kereta Api Logistik (KAI Logistik), berkomitmen dalam transformasi digital berkelanjutan. Atas inovasi yang dilakukan, KAI Logistik berhasil meraih penghargaan di ajang Indonesia Digital Sustainability Awards 2025. VP Corporate Secretary KAI Logistik, Dwi Wulandari, mengapresiasi penghargaan ini yang juga merupakan wujud komitmen KAI Logistik dalam menghadirkan layanan logistik yang lebih terintegrasi, transparan, dan berkelanjutan.
"Kami terus mendorong proses bisnis yang lebih efisien dan ramah lingkungan guna mendukung dan berkontribusi dalam penerapan Green Logistics di Indonesia. Penghargaan ini juga sejalan dengan fokus kami dalam penguatan layanan yang berkelanjutan, dan terus mengkampanyekan moda KA sebagai moda transportasi termasuk angkutan barang yang lebih hijau dan ramah lingkungan,” ujar Dwi, Kamis (20/2/2025).
KAI Logistik pada 2024 telah menggiatkan aksi digitalisasi di seluruh aspek perusahaan, baik internal maupun eksternal. Salah satu langkah nyata adalah pengelolaan dokumen internal secara digital melalui sistem dokumen terpadu, Rail Document System (RDS), yang secara signifikan mengurangi penggunaan kertas dan mendukung proses bisnis yang lebih ramah lingkungan.
Selain itu, KAI Logistik kian memperkuat kapabilitas digitalnya dengan menghadirkan aplikasi KAI Logistik Trax, yang memudahkan pelanggan dalam mengakses layanan pengiriman barang secara digital, mulai dari pengecekan lokasi, tarif, permintaan penjemputan, pelacakan, hingga pembayaran digital. Tak hanya itu, teknologi Radio Frequency Identification (RFID) juga diimplementasikan untuk mengoptimalkan layanan KA kontainer, memperkuat komitmen KAI Logistik dalam menghadirkan solusi logistik yang efisien dan berkelanjutan.
KAI Logistik menerapkan Good Corporate Governance (GCG) dan Whistle Blowing System (WBS) untuk mencegah pelanggaran kode etik dan tindak korupsi. “Selain itu, di awal tahun ini, KAI Logistik berhasil meraih sertifikasi SNI ISO 37001:2016 Sistem Manajemen Anti Penyuapan (SMAP) dari Sucofindo, yang semakin memperkuat komitmen perusahaan dalam tata kelola yang bersih dan berintegritas,” lanjut Dwi.
Penghargaan dengan mengusung tema digital sustainability ini semakin memperkuat komitmen KAI Logistik dalam menghadirkan solusi logistik yang ramah lingkungan melalui berbagai inovasi digital. Lebih lanjut, KAI Logistik juga berkomitmen untuk terus menjalankan program CSR yang sejalan dengan nilai-nilai Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs). Dengan semangat KAI Logistik, ispossible! kami yakin bahwa semua dapat terwujud bersama KAI Logistik, termasuk menciptakan masa depan yang lebih berkelanjutan. (sd)
Thanks for reading KAI Logistik Berkomitmen dalam Transformasi Digital. Please share...!