Lewat The Rising City, BSB City Bidik Rp50 Miliar dalam Sebulan

Dalam rangka HUT ke-25, Bukit Semarang Baru City merilis program The Rising City yang digulirkan, Rabu (31/7/2024)


JAKARTA (IndonesiaTerkini.com)- Bukit Semarang Baru City (BSB City) membidik transaksi Rp50 miliar dalam satu bulan gelaran The Rising City pada Agustus 2024. Program yang digulirkan dalam rangka HUT BSB ke-25 itu juga berkolaborasi dengan tiga pengembang kredibel, yaitu CitraLand BSB City, BSB Village, dan Kedaton Homes.

”Melalui promo bersama ini BSB City menargetkan transaksi pembelian rumah hingga Rp50 miliar hanya dalam sebulan pada Agustus,” kata Harry Setiawan, general manager Sales Marketing BSB City, Kamis (1/8/2024).

Dia menerangkan, dengan tagline Faster Better, BSB City ingin lebih cepat menangkap peluang lewat pemberian nilai tambah yang maksimal kepada semua konsumennya. ”Kami optimistis untuk menjadikan BSB City sebagai pilihan utama baik pengguna langsung atau investasi. Karena ilmu properti dimana pun sama, lokasi yang tepat, pengembangan yang tepat, dan  di waktu yang tepat pula akan berdampak positif kemudian hari,” tegasnya.

Dalam program The Rising City BSB  bersinergi dengan sejumlah perbankan.

“Kami kerjasama dengan bank-bank untuk memberikan berbagai macam kemudahan dan promo-promo untuk pembeli. Dimana pada kesempatan ini juga hadir BCA, Mandiri, maybank, Danamon, Bank Permata, UOB, OCBC, dan masih banyak lagi,” katanya.

Sementara itu, sebagai kota mandiri seluas 1.000 hektare (ha)  berada di area perbukitan, BSB City terus menambah berbagai fasilitas kota untuk mendukung segala aktivitas keluarga yang tinggal di kawasan tersebut. Hal ini sesuai dengan konsep yang diusungnya, sebagai kota metropolitan modern yang berada di ketinggian 200 meter di atas permukaan laut. ”Kami terus membangun berbagai fasilitas pendukung mulai dari mall, komersial, food and beverage (FnB), fasilitas olahraga, dan lapangan golf. Ke depan di BSB City akan dibangun pula rumah sakit,” kata Harry.

Dia mengatakan, saat ini perkembangan Jawa Tengah khususnya kota Semarang sangat pesat, khususnya di bidang pariwisata dan industri. Dampaknya juga dirasakan BSB City, karena itu kami percepat  dengan mengembangkan fasilitas-fasilitas modern yang dapat menarik lebih banyak investor dan end-user, sebab besarnya opportunity yang ditawarkan.

Tak salah jika Ciputra Group juga ikut mengembangkan Citraland BSB City Semarang dengan luas pengembangan 100 ha di lokasi terdepan di kawasan kota satelit Bukit Semarang Baru. Letaknyanya yang strategis di Semarang bagian barat karena dekat dengan bandara dan akses tol menjadikan Citraland BSB City sebagai kawasan yang terfavorit. (sd)

Labels: Ekonomi

Thanks for reading Lewat The Rising City, BSB City Bidik Rp50 Miliar dalam Sebulan. Please share...!

Back To Top